You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Linggapura
Desa Linggapura

Kec. Kawali, Kab. Ciamis, Provinsi Jawa Barat

Penyaluran BLT-DD Tahap III

DADANG HERDIANA, S.T. 23 Juli 2021 Dibaca 17 Kali
Penyaluran BLT-DD Tahap III

LINGGAPURA - Pemerintah Desa Linggapura Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis kembali menyalurkan berupa Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) secara serentak kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Linggapura. Penyaluran dilaksanakan di Aula Desa Linggapura ini merupakan penyaluran tahap ke-III pada tahun 2021.

Adapun Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT-DD tahap ke-III tahun 2021 di Desa Linggapura total berjumlah 52 KPM, yang tersebar di 10 RW dari Dusun Pari dan Dusun Nanggela. Penyaluran BLT-DD tahap ke-III tahun 2021 ini sebesar Rp.300.00/KPM. Dari 52 KPM, 20 KPM tidak bisa hadir dikarenakan kondisi kesehatan yang tidak memungkinkan, penyaluran dilakukan secara langsung dengan mendatangi rumah-rumah penerima.

Penyaluran BLT-DD dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19, seperti mempersiapkan tempat duduk berjarak, melakukan pengecekan suhu, membersihkan tangan dengan handsanitizer, serta memakai masker.

Penyaluran BLT-DD kali ini turut hadir pula perwakilan dari Kecamatan Kawali oleh Kepala Seksi Pembangunan Bapak Warjo Supriatna, S.IP dalam rangka melakukan monitoring pelaksanaan penyaluran BLT-DD tahap ke-III tahun 2021.

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image