Tanpa kita sadari seperti kopi, teh, rokok, dan makanan atau minuman yang berwarna lainnya yang setiap hari dikonsumsi oleh kita, sangat berpengaruh terhadap kesehatan dan warna pada gigi.
Dengan begitu wajar saja apabila warna gigi kita terlihat kusam atau bahkan kuning. Supaya gigi kita tidak bertambah kusam atau kuning, ada beberapa cara alami yang dapat kita lakukan untuk mencerahkan warna gigi, yaitu
Perasan Air Lemon
Lemon selain dapat memutihkan kulit, perasan air lemon juga dapat digunakan untuk memutihkan gigi. Sebab kandungan vitamin C yang terdapat dalam lemon dapat menghilangkan flek.
Caranya, campur perasan air lemon dengan sedikit garam, setelah tercampur oleskan cairan tersebut ke sikat gigi, senjutnya gosokkan seperti menyikat gigi.
Lakukan ini maksimal 1-2 kali saja dalam seminggu. Sebab apabila dilakukan terlalu sering, akan merusak lapisan gigi.
Kulit Jeruk
Tidak hanya air jeruk lemon saja yang dapat memutihkan gigi, kulit jeruk lemon pun dapat memutikhan gigi sebab tekstur kulit lemon memiliki tekstur yang kesat sehingga dapat membersihkan noda atau warna kuning pada gigi.
Caranya yaitu gampang saja, hanya tinggal menggosokkan kulit lemon ke permukaan gigi, diamkan beberapa saat kemudian diikuti dengan menyikat gigi seperti biasa.
Strawberry
Strawberry sama seperti lemon, memiliki kandungan vitamin C sehingga dapat dijadikan cara untuk memutihkan gigi.
Caranya yaitu hancurkan strawberry kemudian gosok-gosokkan pada gigi. Lakukan hal tersebut secara teratur (boleh dilakukan setiap hari).
Apabila anda malas untuk menggosokkan buah strawberry, mengonsumsi strawberry secara rutin pun dapat berhasiat memutihkan gigi.
Apel
Mengonsumsi apel secara teratur, selain dalat menyehatkan tubuh juga dapat berkhasiat untuk memutihkan gigi. Tekstur buah apel yang renyah dan kesat dapat membersihkan dan memutihkan gigi. Caranya hanya mengonsumsi apel secara teratur atau setiap hari.
Baking Soda dan Garam
Baking soda yang kita ketahui untuk membuat kue, ternyata dapat dijadikan untuk memutihkan gigi juga. Caranya, campur baking soda dan garan kemudian tambahkan sedikit air, selanjutnya gosokkan campuran tersebut ke permukaan gigi.
Lakukan hal tersebut hanya 1-2 kali saja dalam seminggu, sebab apabila dilakukan terlalu sering dapat merusak lapisan gigi.
Demikian beberapa cara yang dapat dicoba untuk memutihkan gigi. Selamat mencoba!